
Kapolsek Cinere: Kita Terus Laksanakan Vaksin Hingga 100 persen
HARIAN PELITA DEPOK – Untuk mempercepat target vaksinasi di Wilayah Kecamatan Limo, Kota Depok, Polsek Cinere menggelar Vaksin Presisi Dosis 1 dan 2.
Vaksin yang diberikan kepada warga masyarakat, menggunakan vaksin Sinovac untuk Dosis 1 dan 2 serta Astrazaneca untuk Dosis 2.
Dalam pelaksanaan vaksin ini berlangsung di Perum Cinere Residence, Jalan Raya Meruyung, Kelurahan Limo, Kecamatan Cinere, Kota Depok Sabtu, (06/11/2021).
Kegiatan ini merupakan program percepatan vaksinasi nasional dalam rangka mencegah penularan Covid 19, selain itu juga untuk membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok di lingkungan masyarakat.
Kapolsek Cinere AKP Suparmin, SH., yang didampingi Waka Polsek AKP Jajang Rahmat, SH., mengungkapkan, animo masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi memang sedikit menurun, di bandingkan sebelumnya. Hal ini di sebabkan sudah banyak warga yang melaksanakan vaksin.
Untuk itu kita juga melakukan vaksinasi door to door atau jemput bola. Dengan jemput bola tersebut, masyarakat yang tidak memiliki kendaraan atau yang lokasinya jauh dari Gerai vaksin maka dengan mudah dapat melakukan vaksinasi.
“Kalau kita laksanakan secara door to door yang tadinya warga tidak ingin vaksin, jadi mau vaksin atau masyarakat yang sakit mungkin sulit untuk ke lokasi vaksin, jadi bisa ikut vaksin juga dengan door to door ini,” kata Suparmin.
Untuk pelaksanaan vaksinasi ini, rencananya kita terus melaksanakannya hingga mencapai target sebesar 100 persen.
Namun ia juga menyebutkan, untuk vaksinasi ini bila menurut hitungan dari Dinas Kesehatan Kota Depok, warga di Kecamatan Cinere dan Limo sudah mencapai 80 persen, tetapi berdasarkan data Kementerian Kesehatan, baru sebanyak 65 persen. Jadi belum mencapai 70 persen, tambahnya.
Sementara itu Ketua RW 12 Perum Cinere Residence Joko mengungkapkan, kami selaku penanggung jawab di RW 12 mengucapkan terima kasih kepada Polsek Cinere Limo dan Puskesmas Cinere Limo dan Koramil Limo yang telah membantu warga kami dalam hal vaksinasi
“Tak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Lurah Bapak, Camat yang peduli dengan wilayah kami, atas nama warga RW 12 sekali lagi kami mengucapkan banyak terima kasih,” tambah Joko.
Sementara itu, untuk tenaga medis dalam giat vaksinasi di Perum Cinere Residence ini sebanyak empat orang dan tenaga non Nakes sebanyak dua orang.
Pelaksanaan Vaksin ini menyediakan Astrazaneca sebanyak 300 kuota dan sinovac sebanyak 50 kuota. Warga yang mendaftar vaksinasi ini sebanyak 181 orang.
Berdasarkan data vaksinasi untuk
Dosis 1 sinovac sebanyak 16 orang, Dosis 2 sinovac 12 orang. Dosis 2 Astrazaneca sebanyak 148 orang.
Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan sejak pukul 07.30 hingga 12.00 Wib, Sesuai dengan SOP Protokol Kesehatan Covid 19. ●Red/Eca/Naz