
Menteri ATR/BPN Akan Tindak Tegas Kepala Kantor Pertanahan Jakarta Timur Doyan Pamer Harta
HARIAN PELITA — Setelah mencuat berita Kepala Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Jakarta Timur yang memiliki harta dan suka pamer di media sosial.
Kini Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto bereaksi dan menyatakan secara tegas menindak Kepala BPN Jakarta Timur Sudarman Harjasaputra jika terbukti hartanya tak wajar usai viral gaya hidup mewah.
Hadi Tjahjanto pun berjanji akan mencopot Kepala BPN Jakarta Timur Sudarman Harjasaputra jika terbukti ada ketidakwajaran terkait harta yang dimilikinya.
Gaya hidup Sudarman terlalu transparan di media sosial menjadi sorotan netizen karena gaya hidup mewah dirinya dan keluarga yang viral di media sosial, termasuk istrinya yang suka nampang dengan bergaya pose wah.
Bahkan kini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga akan menyelidiki harta Kepala Kantah Kota Jakarta Timur. KPK tidak tinggal diam melihat harta kekayaan pejabat ini.
“Jika benar-benar terbukti ditemukan ketidakwajaran atau penyimpangan, Menteri ATR/Kepala BPN akan segera menindaklanjuti serta tidak akan segan mengambil langkah tegas,” ujar Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian ATR/BPN Yulia Kaya Nirmawati dalam keterangan tertulis pada Jumat (10/3).
Menurut Yulia, Hadi telah memberikan arahan agar inspektur jenderal (irjen) dan Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi DKI Jakarta segera memanggil Sudarman untuk dimintai klarifikasi.
Hadi pun mempersilakan kepada lembaga berwenang jika ada yang hendak menguji kepatutan dan kewajaran dari harta kekayaan Sudarman. ●Redaksi/HarianPelita