
SMP Negeri 178 Jakarta Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H Tahun 2023
HARIAN PELITA — Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H seluruh guru Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 178 Jakarta menggelar acara makan bersama berserta seluruh karyawan TU sekaligus mempererat tali silaturahmi lebih kompak dan solid.
Giat ini digelar di Aula SMP Negeri 178 Jakarta di Jalan Mawar No6A RT3/RW13, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2023).

Kepala SMP Negeri 178 Jakarta Dr Saurmaida Gultom, M.Pd mengatakan, kegiatan makan bersama sebuah tradisi di SMP Negeri 178 Jakarta yang setiap tahunnya dilaksanakan.
“Sekaligus memanfaatkan momen untuk memohon maaf dan mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1444 H Tahun 2023,” katanya.
“Kami selaku Kepala SMP Negeri 178 Jakarta dan pribadi mengucapkan permohonan maaf jika ada kesalahan baik perkataan maupun perbuatan, baik yang disengaja maupun tidak. Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan kepada bapak ibu semua, semoga di bulan yang suci kita bisa menjalankan dengan maksimal dan lebih baik dari tahun kemarin,” ungkap Saurmaida Gultom
Pantauan HarianPelita.id, suasana akrab dan kebersamaan terlihat pada saat acara berlangsung, makanan dan minuman disajikan berjajar memanjang dan saling berhadapan.
Setelah diadakan sesi berdoa bersama, bapak ibu guru serta karyawan TU SMP Negeri 178 Jakarta dipersilahkan untuk menyantap makanan yang telah disajikan, kata MC salah satu Guru Sekolahan tersebut.
Sementara Pengawas Sekolah Wilayah Kecamatan Pesanggrahan Dr Ester Ekarista Sinambela turut hadir acara tersebut mengatakan, manusia tidak ada yang sempurna atau tindakan yang sempurna juga
“Untuk itu kami mohon di bukakan pintu maaf yang seluas luasnya, dengan datangnya bulan suci ramadhan ini, Tujuan mengucapkan maaf tersebut agar kita bisa menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan dengan hati yang bersih,” ujarnya. ●Red/Geng