
Ini Potret Yonif 411 Kostrad di Upacara HUT ke-79 TNI
HARIAN PELITA — Bulan Oktober 2024 sebuah sejarah penting bagi seluruh prajurit Batalyon Infanteri 411/Pandawa/6/2 Kostrad.
Sebab mulai 25 September 2024 lalu sebanyak 307 personel Ksatria Pandawa telah bergabung dengan 100 ribu prajurit TNI AD di Silang Monas Jakarta dalam rangka Gladi Upacara Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang puncaknya akan di laksanakan pada 5 Oktober 2024.
Hal tersebut merupakan kali pertama Yonif
411/Pandawa/6/2 Kostrad bermarkas di Kota Salatiga, Jawa Tengah itu melaksanakan Upacara HUT TNI di Ibu Kota Jakarta.
Dengan jarak yang tidak dekat yakni 514 KM Salatiga-Jakarta menjadi modal semangat bagi Prajurit Pandawa untuk menunjukkan penampilan terbaik, karena acara penting ini akan di hadiri oleh seluruh perjabat tinggi negara.
Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 411/Pandawa/6/2 Kostrad Mayor (Inf) Ilham Datu Ramang dalam rilisnya Jumat (4/10/2024) di MA Kemayoran, Jakarta, mengatakan, bahwa upacara HUT ke-79 TNI 5 Oktober 2024 merupakan upacara HUT TNI terbesar yang akan kita ikuti. ●Redaksi/Alia