
Provinsi DKI Jakarta Sabet Juara Umum OSN 2025
HARIAN PELITA — Provinsi DKI Jakarta kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah pendidikan nasional. Tahun ini, DKI Jakarta berhasil meraih Juara Umum Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2025 diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada 6–11 Oktober 2025.
Ajang bergengsi digelar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) ini diikuti 540 siswa terbaik dari seluruh Indonesia. Para peserta berkompetisi di sembilan bidang ilmu, yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Astronomi, Informatika, Kebumian, Ekonomi, dan Geografi.
Pada acara penutupan yang berlangsung di UMM Dome, Sabtu malam (11/10), Kepala Pusat Prestasi Nasional Maria Veronica Irene Herdjiono menyampaikan apresiasi atas semangat dan kerja keras seluruh peserta.
“Sebanyak 540 siswa dari seluruh Indonesia telah berkompetisi dengan baik. Mereka menunjukkan upaya terbaik di masing-masing bidang sains. Kami menilai berdasarkan ketepatan, keakuratan jawaban, kreativitas, serta orisinalitas penyelesaian masalah,” ujar Maria.
Ia juga menambahkan bahwa aspek non-akademik seperti disiplin, kejujuran, perilaku, dan sportivitas menjadi bagian penting dalam proses penilaian.
“Selamat kepada para juara atas prestasi luar biasa ini. OSN merupakan wadah penting dalam pengembangan talenta unggul bangsa. Para peraih medali akan mendapatkan pembinaan lebih lanjut untuk menjadi wakil Indonesia di ajang olimpiade sains internasional,” lanjutnya.
Posisi kedua ditempati oleh Provinsi Jawa Timur dengan raihan 12 emas, 18 perak, dan 31 perunggu (total 61 medali). Sementara Provinsi Banten, Jawa Barat, dan Jawa Tengah masing-masing menempati posisi ketiga hingga kelima, dengan capaian medali yang juga mengesankan.
Adapun peringkat enam hingga sepuluh ditempati oleh Provinsi Riau, DI Yogyakarta, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, dan Sumatera Utara.
Penyerahan Piala Juara Umum OSN 2025 dilakukan langsung oleh Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI, Fajar Riza Ul Haq, bersama Rektor UMM Prof. Nazaruddin Malik kepada perwakilan tim DKI Jakarta.
Dengan prestasi ini, DKI Jakarta kembali membuktikan diri sebagai salah satu daerah dengan kualitas pendidikan dan pembinaan sains terbaik di Indonesia. Ajang OSN 2025 tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga simbol komitmen bangsa dalam menyiapkan generasi muda yang unggul, berintegritas, dan siap berkompetisi di tingkat global. ●Redaksi/Geng