Apresiasi Warga Depok Terhadap Kehadiran Polisi di Lokasi Car Free Day
HARIAN PELITA — Detasemen Turangga Direktorat Polisi Satwa (Ditpolsatwa) Korps Sabhara Baharkam Polri kembali menunjukkan komitmennya melayani dan mengamankan kegiatan masyarakat dengan melaksanakan patroli berkuda di area Car Free Day (CFD) Jalan Margonda Raya, Kota Depok, Minggu 26 Oktober 2025.
Kegiatan berlangsung mulai pukul 06.00 WIB hingga selesai ini berjalan dengan lancar dan kondusif, berkat kehadiran personel dan kuda-kuda unggulan Den Turangga.
Patroli dipimpin Iptu Sugiono sebagai Katim dan Aiptu Saiful sebagai Wakatim, didukung oleh 8 (delapan) anggota, 2 (dua) Driver, serta personel Perlengkapan dan Grooming.
Empat ekor kuda gagah dari Detasemen Turangga yang turut bertugas adalah Wulinda, Silke, Keywest, dan Lewis. Seluruh tim didukung dengan satu unit kendaraan khusus, Ransus Bus Kuda.

Patroli berkuda di sepanjang Jalan Margonda Raya berjalan dengan sukses. Kehadiran Polisi berkuda ini tidak hanya berfungsi sebagai elemen pengamanan dan pemantauan, tetapi juga menjadi daya tarik yang unik dan positif bagi warga Depok yang sedang berolahraga dan beraktivitas di CFD.
Iptu Sugiono menyatakan bahwa kegiatan berlangsung aman tidak ada kejadian menonjol.
Seluruh personel dan satwa Turangga dalam kondisi prima setelah melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat.
Di lokasi Car Free Day (CFD) Depok Ny Siska 42 tahun warga Depok rutin melaksanakan olahraga pagi di lokasi tersebut menyatakan, bahwa siska dan keluarga secara rutin olah raga jalan kaki di sini, dan saya beserta keluarga selalu coba naiki kuda utk berswafoto dengan kuda kuda keren yg ada di lokasi, Kami sangat senang dan bahagia karena selalu dekat dengan polisi yang raham dan santun disini, sambil patroli kami merasakan sapaan dan komunikasi yang ramah dari petugas polisi yang berjaga di CFD.
Sambil tersenyum bahagia, Siska sangat bersemangat menyampaikan perasaannya dan di akhiri dengan berfoto gembira di depan kuda turangga. Terima kasih pak polisi yang senantiasa hadir ditengah tengah masyarakat, teruslah menjadi baik dan kami selalu mendukung Polri yang kami cintai. Ujar siska mengakhiri ucapannya. ●Redaksi/Cr-21/Ri
