Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Stabilitas Ekonomi Nasional di Situasi Global
HARIAN PELITA — Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas (Ratas) bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu, 29 Oktober 2025.
Ratas membahas perkembangan berbagai program prioritas pemerintah, termasuk evaluasi pelaksanaan program MBG, penguatan sektor koperasi, serta langkah pemerintah dalam merespons dinamika kondisi nasional dan global berdampak pada perekonomian.
Presiden menekankan pentingnya menjaga stabilitas ekonomi nasional di tengah situasi global yang fluktuatif. Presiden juga meminta para menteri terkait untuk memastikan seluruh program prioritas pemerintah berjalan sesuai target dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Selain itu, Presiden juga menginstruksikan agar upaya penguatan koperasi dan pemberdayaan ekonomi masyarakat terus diperluas, terutama di daerah, sebagai bagian dari strategi pemerintah memperkuat ketahanan ekonomi nasional dari bawah. ●Redaksi/Red/Setneg
