CEO PSGC Ciamis Optimis PSGC Lolos Liga 2 Nusantara
HARIAN PELITA — PSGC Ciamis optimis bisa lolos ke liga 2 sepak bola nusantara musim ini dengan hasil 25 poin dengan tingal menyisakan 3 pertandingan ini juga sudah dapat dipastikan lolos ke babak 8 besar.
Hal tersebut dikatakan Ceo PSGC Ciamis H Herdiat Sunarya kepada HarianPelita.id dan sejumlah Awak Media usai pimpin Rakor internal di Islamic Center Ciamis pada Kamis (15/1/2026).
“Di sisa pertandingan laga putaran ketiga, PSGC Ciamis akan memberi menit bermain kepada sejumlah pemain muda yang sebelumnya belum mendapat kesempatan tampil di Liga Nusantara,” ungkapnya.
Beberapa pemain di bawah usia 21 tahun, diantaranya belum mendapatkan kesempatan main di Liga 3 tapi mereka akan dipersiapkan untuk bermain,” tambahnya.
Lebih lanjut Herdiat mengucapkan terimakasih kepada para pemain, jajaran pelatih dan pengurus PSGC Ciamis. PSGC Ciamis lolos ke 8 besar Liga Nusantara merupakan hasil yang luar biasa,
CEO PSGC dan Bupati Ciamis ini optimis PSGC bisa lolos ke kasta kedua sepakbola Indonesia. ●Redaksi/Lili
