2026-01-17 20:15

Belum Optimal Pengelolaan ZIS Baznas Ciamis Beri Arahan UPZ Desa 

Share

HARIAN PELITA — Upaya meningkatkan pengumpulan zakat infak dan sedekah (ZIS), Pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ciamis terus melakukan roadshow  dan  sosialisasi Zakat Infak Sedekah ke berbagai daerah di Kabupaten Ciamis.

Baru-baru ini Baznas Kabupaten Ciamis melakukan sosialisasi ZIS diberbagai Kecamatan termasuk di Kecamatan Panumbangan.

Demikian dikatakan Ketua Baznas Kabupaten Ciamis diwakili Kepala Pelaksana Amas Muhammad Tamsis, Kamis (15/1/2026)

Secara garis besar  bahwa  Kecamatan Panumbangan  terdiri dari 14 UPZ  dari 14  Desa, rata-rata dalam pengelolaan masih sangat  belum optimal  masih sangat rendah.

Hal itu setelah melihat dari data tersebut, “kami di awal  tahun 2026 ini bertekad  untuk terus membina seluruh UPZ Desa se-Kecamatan Panumbangan,” ungkapnya.

Dengan  mensosialisasikan ZIS di semua Desa di Kecamatan Panumbangan mengalami peningkatan. “Mudah-mudahan bukan hanya meningkat sehingga salah satu Desa nantinya bisa di promosikan menjadi Kampung Zakat,” ujarnya.

Camat Panumbangan Irfan Hielmi melalui pesannya, sangat mendukung kegiatan sosialisasi ZIS  yang dilaksanakan Baznas Kabupaten Ciamis.

●Jadwal Sosialisai ZIS sebagai berikut

●Ds. Panumbangan Sabtu 10 Jan 2026
●Ds. Payungagung Rabu, tgl 14 Jan 2026
●Ds. Buanamekar Rabu, tgl 14 Jan 2026
●Desa Kertaraharja tgl 16 Januari 2026 dan di susul Desa lainnya ;

▪︎Ds. Medanglayang
▪︎Ds. Tanjungmulya
▪︎Ds. Sukakerta
▪︎Ds. Kertaraharja Jumat 16 Januari 2026
▪︎Ds. Golat
▪︎Ds. Banjarangsana
▪︎Ds. Jayagiri
▪︎Ds. Sindangherang
▪︎Ds. Sindangmukti
▪︎Ds. Payungsari
▪︎Ds. Sindangbarang.  ●Redaksi/Lili

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *