2025-05-24 3:46

Manfaat Kunyit untuk Wajah

Share

Siapa yang tak kenal dengan tanaman ini? Bahan herbal yang sering dibuat Jamu ini ternyata bukan hanya baik untuk kesehatan dan membuat masakan lebih nikmat tapi juga bisa dimanfaatkan sebagai alternatif produk kecantikan. Itu karena kunyit memiliki sifat antiradang dan antioksidan sehingga mampu mengoptimalkan kesehatan kulit wajah.

Nah, Apa saja manfaat kunyit untuk kesehatan wajah?

Melembabkan kulit
Kulit wajah kering bukanlah dambaan setiap kaum hawa, masker wajah yang mengandung ekstrak kunyit bisa mempercepat proses pengangkatan sel kulit mati serta membuat kulit lebih lembut.

Mengurangi Pigmentasi
Di negara kita yang beriklim tropis, takkan bisa kita menghindari paparan radiasi sinar matahari yang mengakibatkan bercak hitam pada kulit wajah. Sebuah penelitian membuktikan penggunaan ekstrak kunyit selama empat Minggu dapat mengurangi bercak hitam pada wajah.

Menghilangkan bekas jerawat
Nah, Disini siapa yang selalu mengeluh tentang jerawat? Bisa dicoba nih. Balurkan masker wajah dengan ekstrak kunyit ke wajah seminggu sekali.

Meredakan kantung mata
Cocok buat para begadangers. Sifat kunyit yang memiliki antiradang diklaim bisa meredakan bengkak pada bawah Mata.

Melindungi kulit dari penuaan dini
Menua itu pasti, tetapi bukan berarti kita membiarkan kulit wajah kita menua Sebelum benar-benar tua. Krim pelembab yang berbahan dasar kunyit mempunyai kemampuan untuk memperbaiki kerutan dan bintik coklat akibat sinar matahari.

Membuat glowing wajah
Aneka produk kecantikan wajah dan skincare di pasaran mengklaim bisa membuat wajah cerah dan Glowing. Tapi masih banyak produk herbal yang bisa juga membuat wajah cerah/Glowing. Caranya buat bubuk masker yang mengandung kunyit dan campur dengan sedikit madu lalu oleskan ke wajah.

Itu tadi beberapa manfaat kunyit untuk kecantikan dan kesehatan. Penggunaan ekstrak kunyit ini juga tak boleh sembarangan karena pada beberapa orang akan muncul reaksi alergi. Jadi sebelum memakainya oleskan terlebih dulu kunyit di lengan dan tunggu 24-48 jam. Jika tidak terjadi reaksi alergi bisa dilanjutkan.

Allah itu menyukai keindahan dan kita sebagai manusia harus menjaga pemberian Allah.***

Semoga bermanfaat
Dari berbagai sumber

Editor: Sopian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *