2025-11-14 16:29

Wabup Lotim Beri Pesan Amankan dan Rawat Aset Daerah

Share

HARIAN PELITA — Mengamankan dan merawat aset milik daerah dari pendudukan ilegal pihak lain menjadi pesan penting disampaikan Wakil Bupati Lombok Timur HM Edwin Hadiwijaya saat melaksanakan kerja bakti di Pasar Kelayu Selatan, Jum’at (14/11/2025).

Aksi bersih-bersih ini merupakan bagian dari upaya serius pemerintah daerah untuk mengamankan dan meningkatkan kebersihan aset strategis sebelum dioptimalkan kembali fungsinya.

Kegiatan kerja bakti ini melibatkan sinergi antara Lurah, Camat, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), jajaran Polsek, Danramil, serta Kanit UPTD.
Dalam arahannya di lokasi, Wabup Edwin menegaskan bahwa aset ini adalah milik sah Pemerintah Daerah yang harus dilindungi dari kerusakan dan pendudukan ilegal.

“Kerja bakti ini adalah langkah awal kita. Fokus utama adalah menjaga aset ini agar tidak rusak dan tetap terpelihara sambil menunggu langkah tindak lanjut,” jelas Wabup.

Seluruh rencana pemanfaatan aset ini, lanjut Wabup, akan dikoordinasikan lebih lanjut antara Lurah, Camat, dan Dinas Perdagangan untuk memastikan proses berjalan transparan dan sesuai aturan. Wabup juga menyampaikan bahwa lokasi pasar kuliner ini memiliki potensi besar untuk menjadi titik penggerak ekonomi baru di wilayah tersebut.
Melalui langkah kolaboratif ini, Wabup berharap tercipta aset yang terawat dan aman, serta terbangunnya sistem pengelolaan aset yang melibatkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat dan instansi. ●Redaksi/Pan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *