2025-11-05 19:03

Gubernur DKI Jakarta Lantik 1.842 Pejabat Eselon  III dan IV

Share

HARIAN PELITA — Sebanyak 1.842 pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dilantik Gubernur Pramono Anung di halaman Balai Kota Jakarta, Rabu (5/11/2025) siang.

“Dengan ini secara resmi saya melantik saudara-saudara dalam jabatan baru di lingkungan DKI Jakarta. Saya percaya saudara-saudara akan menjalankan tugas sebaik-baiknya. Pelantikan kali ini merupakan salah satu yang terbesar untuk level eselon III dan IV di Jakarta,” tuturnya.

Gubernur menuturkan,  masih akan ada gelombang pelantikan berikutnya untuk menyelesaikan proses pengisian jabatan yang selama ini banyak diisi pejabat Plt (Pelaksana tugas).

“Seluruh jabatan di lingkungan Pemerintah DKI Jakarta yang sudah lama sekali, bahkan lebih dari bertahun-tahun Plt dan sebagainya, sekarang semuanya alhamdulillah sudah terisi,” tutur Pramono.

Pramono menuturkan, Pemprov DKI menargetkan seluruh posisi yang selama ini kosong dapat terisi sepenuhnya dalam waktu dekat.

“Mudah-mudahan di November ini akan selesai secara keseluruhan,” tuturnya.

Pramono menambahkan, untuk proses seleksi pejabat dilakukan secara meritokrasi dan terbuka, dimana pengusulan dilakukan setiap OPD (Organisasi Perangkat Daerah ) lalu dievaluasi BKD (Badan Kepegawaian Daerah ) dan Sekda dikoordinasikan dengan Wakil Gubernur.

Pramono berharap jajaran pejabat yang baru dilantik dapat langsung bekerja maksimal untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga Jakarta.

“Alhamdulillah yang begitu lama ditunggu, hari ini terselesaikan. Mudah-mudahan mereka bisa langsung bekerja untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Jakarta,” imbuhnya. ●Redaksi/Wjk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *