2025-06-12 22:58

Pemkot Jakarta Selatan Tuntaskan Target Bedah 160 Rumah Tak Layak Huni

Share

HARIAN PELITA —  Badan Amil Zakat Infaq dan Shadaqah (Bazis) DKI Jakarta bersama pemerintah Kota Jakarta Selatan menggelar peresmian bedah rumah, di wilayah Jakarta Selatan, Kamis (28/12/2023).

Salah satu dibedah rumah milik Suhaya (56), di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin menargetkan 160 rumah dibedah di Kawasan Jakarta Selatan, pada tahun 2023.

“Doakan mudah-mudahan tahun ini 160 rumah yang terbangun, mudah-mudahan tahun depan akan lebih banyak lagi,” kata dia saat ditemui di lokasi.

Khusus untuk masyarakat Jakarta Selatan yang rumahnya dibedah, Munjirin berharap rumah tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik.

“Khusus yang menerima bedah rumah, saya mohon setelah dibedah rumahnya, layak ditempati, pergunakanlah dengan baik, untuk aktivitas rumah tangga,” kata dia. •Redaksi/Alia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *