PMI Jaksel Distribusikan Bantuan ke Sumbar Setelah Aceh dan Sumut
HARIAN PELITA — Usai memberi salurkan bantuan di Aceh dan Sumatra Utara, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Selatan kembali menyalurkan bantuan perlengkapan personal dan kebutuhan rumah tangga bagi penyintas bencana hidrometeorologi di Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).
Distribusi bantuan itu dilaksanakan di sejumlah wilayah terdampak yaitu Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam, serta beberapa titik di Kota Padang, meliputi Koto Tangah, Kuranji, dan Gurun Laweh.
Ketua PMI Kota Jakarta Selatan H Mundari mengatakan, bantuan tersebut merupakan tahap lanjutan setelah sebelumnya disalurkan ke Aceh Tamiang dan Sumatra Utara.

Bantuan berasal dari hasil penggalangan dana berbagai pihak di antaranya PERBANAS, PT Duta Elok Persada, Universitas Siber Asia, Dharma Wanita Persatuan Jakarta Selatan, serta donatur lainnya.
“Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban para penyintas dan membantu memenuhi kebutuhan dasar mereka selama masa pemulihan,” ujar H Mundari saat penyaluran bantuan di Posko Malalak, Minggu (11/1/2026) lalu.
Adapun bantuan yang disalurkan meliputi perlengkapan ibadah, pakaian wanita baru, serta kebutuhan rumah tangga seperti bantal, selimut, setrika, perlengkapan kebersihan, dan mainan anak untuk mendukung pemulihan psikososial.
“Kami sangat prihatin melihat secara langsung kondisi rumah-rumah warga yang rusak bahkan roboh akibat banjir dan longsor. Pemandangan ini tentu meninggalkan duka yang mendalam, tidak hanya bagi masyarakat terdampak, tetapi juga bagi kami yang hadir untuk memberikan bantuan,” ujarnya.
“Semoga bantuan yang kami salurkan dapat sedikit meringankan beban dan menjadi penguat bagi para penyintas dalam menghadapi masa pemulihan,” ungkap Mundari.
Kegiatan tersebut dihadiri perwakilan Pemerintah Kota Jakarta Selatan Tomy Fudihartono, Ketua PMI Provinsi Sumatra Barat Aristo Munandar, Ketua PMI Kota Padang Zulhardi Latif, Ketua PMI Kota Bukittinggi Chairunnas, serta relawan PMI setempat.
Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, mengapresiasi kehadiran PMI Kota Jakarta Selatan yang menyalurkan bantuan secara langsung ke Sumatera Barat. ●Redaksi/Naz
