2023-07-04 9:48

Bendera Palestina Berkibar di Piala Dunia 2022, AWG: Seluruh Dunia Dukung Kemanusiaan

Share

HARIAN PELITA — Pengibaran bendera Palestina pada saat Piala Dunia 2022 dinilai sebagai trend positif oleh Aqsa Working Group (AWG). Pengibaran bendera Palestina saat pertandingan Piala Dunia 2022 di Qatar menurut Ketua Presidium Aqsa Working Group Anshorullah merupakan simbol kemanusiaan.

Apapun yang dilakukan oleh zionis Israel terhadap Palestina dikatakan Anshorullah pada pertandingan Piala Dunia 2022 menunjukkan bahwa negara-negara yang hadir dari seluruh dunia mendukung Palestina. Hal ini dibuktikan dengan kuatnya dukungan kemanusiaan melalui pengibaran bendera Palestina.

“Apa yang terjadi di Qatar di Piala Dunia itu dari sejak awal hingga hari ini bendera Palestina bertebaran di mana-mana. Itu saya rasa suatu potret bertapa kuatnya dukungan kemanusiaan untuk dari seluruh dunia,” ujar Anshorullah, Kamis (8/12/2022).

Ketua Presidium Aqsa Working Group (AWG) menegaskan pengibaran bendera Palestina pada saat itu buka hanya dilakukan oleh negara Arab akan tetapi diikuti oleh negara-negara lainnya.

Menurutnya, warga negara Inggris serta Brazil pun mengibarkan bendera Palestina. Pengibaran bendera Palestina tersebut bertuliskan ‘Free Palestine’.

AWG menangkap bahwa dukungan terhadap Palestina semakin menguat dengan berkibarnya bendera Palestina di lapangan sepak bola negara Qatar. Selain itu, Anshorullah menambahkan tahun 2023 negara Indonesia menjadi Host Piala Dunia U-20.

Adapun, sakah satu peserta pertandingan sepak bola di tahun 2023 tersebut ialah Israel. Mendatang, AWG dengan tegas menolak kehadiran tim Israel ke Indonesia. Sebelumnya, pada Asean Games tahun 1962 kontingen sepak bola dari Israel ditolak oleh Presiden Soekarno.

“Kami harap pemerintah hari ini juga seperti dulu sekolah Timnas Israel U-20 ke Indonesia tahun 2023,” jelas Anshorullah. ●Red/Dw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *