2024-12-15 12:00

Kapolri: Sesuai Arahan Presiden Jokowi Mudik 2023 Lebih Baik dari Tahun Lalu

Share

HARIAN PELITA — Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan kembali menggelar Operasi Ketupat pada masa Mudik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah atau 2023 Masehi.

Operasi Ketupat 2023 kali ini masih akan tetap dilaksanakan dengan tujuan mengamankan pelaksanaan Mudik Lebaran 2023.

Selain itu, juga memberikan layanan bagi para pemudik yang membutuhkan tempat beristirahat selama melakukan perjalanan Mudik Lebaran 2023.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan, operasi ketupat akan dilakukan mulai 18 April sampai 1 Mei 2023.

“Kepolisian melaksanakan operasi ketupat yang akan kita laksanakan secara terpusat dan juga diikuti oleh seluruh daerah, dimulai dari tanggal 18 April sampai 1 Mei 2023,” kata Kapolri Sigit, di Jakarta, Kamis (6/4/2023).

Sebelum dilaksanakan operasi ketupat, Polri akan melakukan operasi rutin yang ditingkatkan sebagai langkah pra kondisi. Operasi rutin tersebut dilaksanakan satu minggu sebelum dan sesudah pelaksanaan operasi ketupat.

“Satu minggu sebelum tanggal 18 April dan 1 Minggu setelah tanggal 1 Mei 2023. Sehingga kurun waktu total hampir 1 bulan,” kata dia.

Sigit menyampaikan, sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pengamanan arus mudik dan balik bisa lebih baik dari tahun sebelumnya. Karena itu, pihaknya telah mempersiapkan dan mengantisipasi peningkatan arus mudik dan balik Idul Fitri 2023. ●Red/ri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *