Sosialisasi Kepalangmerahan Dunia Usaha Digelar Palang Merah Indonesia Jakarta Selatan
HARIAN PELITA — Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan (Jaksel) apresiasi acara Sosialisasi Kepalangmerahan Bagi Dunia Usaha yang digelar Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Selatan di Aula SMKN 57 Jakarta, Jalan Taman Margasatwa, Kelurahan Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (3/5/2024).
Wakil Walikota Jakarta Selatan Edi Sumantri, mengatakan, sosialisasi ini sangat penting, dikarenakan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan tentang tugas dan tupoksi PMI kepada para pemangku dunia usaha.
Selain itu, lanjut Edi, seperti diketahui bahwa PMI memiliki kapasitas untuk menyelenggarakan berbagai jenis pelatihan berbasis kompetensi dan sertifikasi yang dapat ditawarkan kepada pihak mitra atau para dunia usaha, melalui sosialisasi kepalangmerahan bagi dunia usaha ini.
Sementara Ketua PMI Jaksel Abdul Haris menjelaskan, kegiatan yang dihadiri 42 pelaku usaha yang terdiri dari sektor perumahan, hotel dan apartment yang telah bermitra ini merupakan hasil sinergitas antara PMI Jaksel dengan Sudin Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Jakarta Selatan. •Redaksi/Geng