2025-02-02 19:39

Peroleh Gelar Kehormatan Pramono-Rano Akan Dikawal Bamus Betawi

Share

HARIAN PELITA — Wakil Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi Heikal Safar menegaskan Dr H Pramono Anung Wibowo dianugerahi gelar adat Betawi.

Penyerahan penganugrahan gelar kehormatan adat Betawi ini diserahkan Ketua Dewan Adat Majelis Kaum Betawi Dr Ing Fauzi Bowo di Aula Pondok Pesantren Al Hamid Putra, Cipayung, Jakarta Timur.

Ketika itu disampaikan Haikal bahwa Pramono Anung dianugerahi gelar adat Betawi ‘Abang Anung’. Hal ini ditandai dengan penyematan pin Kuku Macan dilakukan oleh Ketua Dewan Adat Majelis Kaum Betawi, Fauzi Bowo.

Wakil Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi Heikal Safar mengungkapkan Gubernur Daerah Khusus Jakarta yakni Pramono Anung dan Rano Karno sebagai wakilnya harus dikawal.

Hal tersebut dengan tujuan untuk membangun Jakarta kedepannya lebih baik. Lantaran, kata dia, semakin sengitnya kompetisi global di Daerah Khusus Jakarta.

“Maka saya Heikal Safar sebagai Wakil Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, berharap masyarakat Betawi wajib maju dan berkembang dalam segala bidang. Jadilah tuan di negeri sendiri,” jelas Heikal Safar Wakil Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, Minggu (2/2/2025).

Heikal mengatakan sebagai organisasi dewan adat tertua Bamus Betawi akan mengawal kepempimpinan Pramono Anung dan Rano Karno.

Ia menambahkan segenap Pengurus Dewan Adat Bamus Betawi juga turut mensukseskan Program Makan Bergizi Gratis.

Diketahui, Program Makan Bergizi Gratis digagas oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka.

“Pastinya bakal selaras dengan program Gubernur terpilih Jakarta abang Anung yang telah dianugerahi gelar kehormatan adat Betawi oleh Majelis Kaum Betawi,” ujar Heikal Safar. ●Redaksi/Dw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *