
Akhirnya Presiden Prabowo Bolehkan Pengecer Kembali Menjual Gas 3 Kg, Bahlil Tak Berdaya
HARIAN PELITA — Mencuatnya kesulitan rakyat mendapatkan gas melon 3 kg diberbagai daerah akibat kebijakan salah dilakukan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia.
Akhirnya Presiden Prabowo Subianto memerintahkan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia memperbolehkan pengecer kembali menjual gas LPG ukuran 3 kilogram (kg).
Penegasan Presiden Prabowo itu disampaikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad adanya polemik larangan pengecer menjual gas LPG 3 kg sehingga menyulitkan masyarakat.
Menurut Dasco, setelah berkomunikasi dengan Presiden Prabowo, keputusan ini diambil untuk memberikan kelonggaran bagi masyarakat yang membutuhkan gas melon.
“Presiden telah menginstruksikan agar ESDM mengaktifkan kembali pengecer-pengecer yang ada untuk berjualan seperti biasa, sementara pengecer tersebut akan dijadikan sub-pangkalan. Hal ini untuk menertibkan harga agar tidak mahal di masyarakat,” ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/1/2025).
Dasco menjelaskan bahwa pengecer yang berfungsi sebagai sub-pangkalan nantinya akan memiliki harga yang telah ditentukan agar gas LPG 3 kg tetap terjangkau oleh masyarakat.
Perintah Presiden Prabowo itu mencakup pengecer akan berperan sebagai sub-pangkalan dengan aturan harga yang jelas. Meskipun aturan baru Kementerian ESDM sedang disusun, pengecer akan tetap diminta beroperasi selama proses penyesuaian regulasi dilakukan.
“Pengecer yang menjadi sub-pangkalan ini akan ditentukan harganya. Sementara aturan ESDM secara parsial diterapkan,” kata Dasco.
Meskipun kebijakan larangan pengecer menjual gas LPG melon bukan berasal dari Presiden, Dasco menjelaskan bahwa Presiden turun tangan melihat kondisi yang berkembang di masyarakat, dan memberikan instruksi agar pengecer dapat kembali berjualan.
“Presiden memutuskan agar pengecer bisa berjualan kembali, sambil administrasi dan aturan mengenai sub-pangkalan diterapkan secara bertahap,” ujar Dasco.
Wakil Ketua DPR ini juga menegaskan bahwa stok gas LPG 3 kg tidak mengalami kelangkaan, namun perlu pengaturan harga agar tidak ada permainan harga di tingkat pengecer. ●Redaksi/Alia