
Pulang dari Arab Saudi, Luhut Pamer Cinderamata Diberikan Pangeran Mohammed Bin Salman
HARIAN PELITA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan mengunggah cindramata yang diberikan Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman (MbS).
Pada laman pribadinya ada dua cinderamata diperlihatkan, sebuah kotak bertuliskan bahasa Arab dilapisi emas dan satu lagi kotak kecil berisi sejumlah asesoris.
Dikatakan Luhut, pertemuannya dengan MbS berlangsung akrab. Keduanya akan memperkuat kerja sama dan hubungan bilateral Riyadh-Jakarta.
Disebut, sebuah komitmen pastilah pertama-tama dibangun oleh rasa percaya antara kedua belah pihak, apapun hubungan yang sedang dijalin.
Menurut Luhut, Putra Mahkota Kerajaan Arab saudi, Pangeran Mohammed Bin Salman sebenarnya sudah berlangsung cukup lama yaitu sekitar dua tahun.
” Kami berkomunikasi secara intens memang via WhatsApp, bahkan beliau memanggil saya dengan sebutan “brother” namun kami tak pernah sekalipun bertatap muka secara langsung,” ujar Luhut.
“Diperjalanan pulang menuju Indonesia, saya dititipkan cindera mata untuk dibawa ke Indonesia yang merupakan kiswah atau potongan kain ka’bah dan juga replika kunci ka’bah,” tuturnya.
“Saya kira, persahabatan harus lah seperti itu. Rasa percaya harus diletakkan di atas segalanya, tak jadi soal agama, ras, suku bangsa mana kita berasal,” pungkasnya. ●Red/Esa