Penutupan KNP Cup, Bupati Sebut Ini Adalah Ajang Persaudaraan
HARIAN PELITA — Turnamen KNP CUP se-Kabupaten Berau resmi ditutup, Kegiatan tersebut ditutup langsung oleh Bupati Berau Gamalis, usai pagelaran final yang dimenangkan oleh Kecamatan Teluk Bayur atas diskualifikasi atau mundurnya Kecamatan Biatan dari pertandingan di babak leg ke dua.
Walaupun sempat diwarnai dengan dinamika pertandingan yang terpaksa berhenti akibat perselisihan pada saat pertandingan, namun Wakil Bupati tetap memberikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen sepakbola tersebut.
Dalam sambutannya pihaknya atas nama Pemerintah Kabupaten turut menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan terhadap pihak penyelenggara dan pihak keamanan serta seluruh pihak terkait atas kegiatan tersebut.
“Selamat atas terselenggaranya KNPI CUP, memang hampir beberapa tahun pelaksanaan KNI CUP tidak terlaksana, namun tahun ini dapat kita laksanakan bersama,” ungkapnya.
Diungkapkannya pagelaran sepak bola ini merupakan ajang silaturahmi pemuda dan masyarakat antar Kecamatan se-Kabupaten Berau.
“Inilah wadah bagi para pemuda di Kabupaten Berau untuk bersatu padu,” ujarnya.
Dirinya berpesan bagi pemenang agar tidak bertinggi hati, begitu juga agar yang kalah tidak berkecil hati dan merendahkan diri, melainkan lihatlah pertandingan ini sebagai ajang persaudaraan, dari ujung Kecamatan Biduk-biduk hingga Kecamatan Kelay.
“Maka dari itu mari kita memberikan penghargaan penuh kepada KNP yang telah menginisiasi dan menyelenggarakan kegiatan ini,” pungkasnya. ●Red/TimBerau