2025-01-05 15:06

Wahidin Unggul Dalam Pemilihan Ketua RW02 Cengkareng Barat

Share

HARIAN PELITA — Rukun Warga (RW) 02 Kelurahan Cengkareng Barat, Jakarta Barat menggelar pemilihan calon Ketua RW periode 2024-2029 digelar secara demokrasi di halaman Sekretariat RW02, Minggu (5/01/2025) pagi.

Terdapat dua calon yang maju sebagai calon ketua RW 02 yaitu Wahidin dengan nomor urut 1 dan H Hanafi nomor urut 2.

Pantauan di lokasi, warga antusias mendatangi tempat pemilihan untuk memberikan hak suaranya serta dihadiri Bhabinkamtibmas Polsek Cengkareng dan Babinsa Koramil 04/CKR serta LMK RW02 Cengkareng Barat.

Pada pemilihan Ketua RW02 ini dimenangkan Wahidin calon nomor urut 1 dengan meraih 91 suara, dan H Hanafi nomor urut 2 memperoleh 63 suara. Sedangkan 3 suara dinyatakan tidak sah.

Ketua RW 02 terpilih Wahidin kepada media mengatakan bahwa kemenangan ini bukanlah kemenangan untuknya melainkan untuk warga semua.

“Ayo kita bersama-sama membangun wilayah RW02, Jangan setelah pemilihan kita pisah sana pisah sini yang akhirnya tidak bisa kompak lagi,” ujar Wahidin.

Dengan terpilih dirinya menjadi Ketua RW 02, Wahidin mengajak warga agar sama-sama membangun wilayah RW 02. ●Redaksi/Hendra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *