Piala AFF 2020: Kado Natal, Indonesia Lumat Singapura 4-2
HARIAN PELITA — Gol terakhir dicetak Egy Maulana Vikri menentukan kemenangan Indonesia pada Leg 2 Piala AFF 2020 melawan Singapura di Stadium Kallang Singapura, Sabtu (25/12/2021) malam.
Gol akhir perpanjangan waktu pertama 2 X 15 menit itu disontek dengan manis Egy Maulana Vikri di depan gawang Singapura.
Pada babak pertama Indonesia bermain imbang dengan skor 2-2 melawan Singapura pada waktu normal sebelum perpanjangan waktu.
Indonesia saat dimulai pertandingan tampil menyerang dan pada menit 6 Witan Sulaeman mengirim umpan terobosan kepada Ricky Kambuaya lalu diteruskan menjadi tembakan meleset.
Beberapa menit kemudian Dewa mengirim bola kepada Witan Sulaeman berada di dekat kotak penalti. Setelah melakukan penetrasi dan masuk kotak penalti, Witan meneruskannya dengan umpan tarik yang diselesaikan menjadi gol oleh Ezra Walian. Gol pertama indonesia.
Di menit 2 X 15 menit terakhir, hingga akhir pertandingan skor 4-2 tetap milik Indonesia. Pertandingan sengit antara Indonesia melawan Singapura karena keduanya berambisi saling mengalahkan. ●Red/Alia