2024-12-22 16:50

Seren Taun Cisungsang Naik Kelas Masuk Kalender Event Nasional

Share

HARIAN PELITA — Perayaan adat tahunan masyarakat Kasepuhan Cisungsang, Lebak Banten, resmi masuk dalam daftar Kharisma Event Nusantara (KEN).

Sebuah pengakuan atas kekayaan budaya Banten di kancah nasional. Pagelaran budaya mengusung keunikan Kesepuhan Cisungsang ini menangkat nilai-nilai luhur dari khasanah kebudayaan lokal terepresentasi dalam berbagai bentuk ekspresi dan estetika, seperti kesenian tradisional dan pengetahuan lokal.

Sesepuh Kasepuhan Cisungsang Abah Usep Suyatma menyambut baik momentum Seren Taun 2024 berhasil meraih penghargaan KEN untuk pertama kalinya.

Ia menyatakan rasa syukurnya atas upaya memajukan wisata budaya. Perayaan Seren Taun tahun kali ini melibatkan sekitar 2.288 orang dengan beragam kegiatan seperti pertunjukan seni daerah, perlombaan, serta atraksi debus, dan melibatkan melibatkan 640 stand umkm, serta dihadiri oleh puluhan ribu pengunjung.

“Penghargaan ini tentunya semakin melengkapi event budaya di Provinsi Banten yang telah masuk KEN yakni Seba Baduy dan Festival Multatuli,” tandasnya.

Sebagai salah satu festival terbesar di Kasepuhan di Provinsi Batan, Penyelenggaraan event Seren Taun Cisungsang diharapkan selain menjadi ajang silaturahmi, juga menjadi momentum untuk akselerasi tumbuhnya industri pariwisata, dalam menyongsong masyarakat yang mandiri secara ekonomi dan bermartabat secara budaya.

Abah Usep menjelaskan, Masyarakat Adat Kasepuhan Cisungsang sudah berdiri ratusan tahun lalu. Merupakan masyarakat adat pecinta budaya.

Abah Usep mengestimasikan transaksi ekonomi selama event yang berlangsung sejak 23 September hingga 30 September ini mencapai angka Rp3,5 miliar.

Staf Ahli Menteri Bidang Manajemen Krisis Kemenkraf Fadjar Hutomo, menyampaikan dukungan terhadap pengembangan wisata, baik itu kegiatan pariwisata maupun budaya.

Ia juga mencatat bahwa Lebak telah meraih penghargaan Kharisma Event Nusantara (KEN) untuk budaya Cisungsang pada tahun ini. Kolaborasi antara Kemenkraf, Pemerintah Provinsi Banten, dan Pemerintah Kabupaten Lebak menjadi kunci dalam memajukan destinasi wisata untuk menarik lebih banyak wisatawan. ●Redaksi/Rls

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *